Siapa yang tidak kenal tanaman lidah buaya? Tanaman yang juga dikenal dengan nama aloe vera ini memiliki banyak manfaat bagi kecantikan dan juga kesehatan tubuh. Manfaat aloe vera bagi kesehatan tidak perlu diragukan lagi karena tanaman ini mengandung banyak vitamin, mineral, enzim, serat serta asam amino yang sangat baik untuk kesehatan.
Meski aroma bagian gel tanaman ini lumayan kuat, namun dengan pengolahan yang benar, Anda bisa membuat jus lidah buaya yang bisa sajikan untuk keluarga, lho! Sebelum membahas bagaimana cara mengolah lidah buaya menjadi minuman segar sekaligus menyehatkan untuk keluarga, berikut ini ada beberapa manfaat minum jus lidah buaya untuk kesehatan tubuh yang patut Anda ketahui.
● Kandungan antioksidan yang ada di lidah buaya bisa membantu tubuh menangkal radikal bebas sehingga bisa mencegah penuaan dini.
● Mampu membantu turunkan berat badan secara sehat, aman dan tanpa efek samping.
● Menjaga kesehatan sistem pencernaan.
● Mampu menyingkirkan bakteri jahat dari dalam tubuh.
● Menjaga keseimbangan zat asam dan basa dalam tubuh sehingga Anda tidak mudah terserang penyakit.
Masalah utama saat mengolah lidah buaya menjadi minuman sehat adalah baunya yang kurang sedap. Untuk mengurangi bau ini, ada 3 cara yang bisa Anda coba.
Bersihkan Dengan Air
Cara ini adalah cara paling praktis untuk menghilangkan bau lidah buaya sebelum diolah menjadi minuman. Pertama-tama, buang bagian sisi lidah buaya yang berduri. Setelah itu kupas sisa kulitnya hingga hanya menyisakan bagian dalamnya. Cuci bersih bagian dalam lidah buaya tadi dengan air mengalir hingga tidak terlalu berlendir dan berbau, kemudian potong-potong dan siap diolah menjadi minuman yang disukai.
Rendam Dengan Air Kapur Sirih
Kupas lidah buaya hingga menyisakan bagian dalamnya saja. Cuci dengan air hingga lendirnya berkurang lalu potong dadu. Setelah itu, rendam potongan lidah buaya tadi di dalam air kapur sirih dan garam selama satu jam atau lebih. Setelah itu, cuci daging lidah buaya agar bersih dari kapur sirih sebelum diolah menjadi minuman.
Rendam Dengan Air Pandan
Kupas lidah buaya dan cuci bagian dalamnya hingga tidak begitu berlendir, lalu tiriskan. Lalu rebus air dengan daun pandan hingga wangi pandan keluar, setelah itu matikan kompor dan masukkan potongan daging lidah buaya yang ditiriskan tadi ke dalam air pandan selama satu jam atau lebih sebelum diolah menjadi minuman.
Jika daging lidah buaya sudah bersih dan tidak terlalu berlendir, Anda bisa berkreasi dengan menu minuman yang dikombinasikan dengan aloe vera, misalnya:
Jus Lidah Buaya dan Lemon
Masukkan daging lidah buaya, sedikit madu untuk pemanis dan sedikit perasan lemon ke dalam blender. Tambahkan sedikit air dan blender hingga halus. Sajikan dengan menambahkan es batu secukupnya.
Jus Lidah Buaya, Pepaya dan Nanas
Masukkan daging lidah buaya, nanas dan pepaya ke dalam blender dan giling hingga halus. Setelah itu gunakan kain atau saringan halus untuk menyaring jus tadi hingga menyisakan airnya saja. Lalu tambah sedikit perasan lemon dan madu, aduk hingga merata. Sajikan dengan es batu sesuai selera.
Jus Lidah Buaya dan Jeruk
Masukkan air perasan jeruk manis, lemon, daging buah lidah buaya, sedikit jahe dan madu ke dalam blender lalu haluskan. Sajikan jus dengan es batu sesuai selera.
Minumlah jus lidah buaya ini sesegera mungkin setelah selesai dibuat. Anda bisa menyajikannya di siang maupun sore hari saat santai bersama keluarga. Tak hanya enak, jus lidah buaya juga bisa bermanfaat bagi keluarga jika dikonsumsi secara teratur. Selamat mencoba!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar